Berita Terkini

LLDIKTI VIII AWARD 2023

Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VIII Bali dan NTB menyelenggarakan Award LLDikti VIII Tahun 2023 untuk memberikan apresiasi kepada Perguruan Tinggi Swasta (PTS) Bali dan NTB. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis 14 Desember 2023 di Aula Bima, Kantor LLDIKTI Wilayah VIII. 

Apresiasi bertajuk ‘Awards LLDIKTI8 Tahun 2023’ ini, merupakan penghargaan atas kontribusi dan pencapaian perguruan tinggi dalam mendukung tugas dan fungsi LLDIKTI Wilayah VIII serta peningkatan mutu penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Setidaknya terdapat 50 katagori penghargaan yang diserahkan kepada PTS yang ada di wilayah Bali dan NTB.

Kepala LLDIKTI Wilayah VIII, I Gusti Lanang Bagus Eratodi S.T M.T mengatakan, apresiasi dari LLDIKTI Wilayah VIII ini karena PTS yang berjumlah 106 PTS telah melakukan banyak hal. Mulai dari meningkatkan kualitas pendidikan hingga pengabdian kepada masyarakat.

“Apresiasi ini mencakup kinerja seluruh PTS, mulai dari kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, MBKM, pengabdian masyarakat, dan kegiatan yang menunjang kebijakan perguruan tinggi yang telah dilaksanakan secara optimal,” jelasnya.

Tujuan penganugerahan ini sebagai apresiasi, motivasi, dan sebagai tanda bahwa PTS sudah melaksanakan kebijakan pemerintah. Mulai dari MBKM, rekonsiliasi pembelajaran lampau, dan pencegahan kekerasan seksual.


“Awards LLDIKTI8 ini merupakan kelanjutan dari Anugerah Dikti Ristek 2023. Jadi dengan apresiasi ini, maka PTS yang ada di Bali dan NTB mengetahui dan harus berkinerja. Kami yakin dengan anugerah ini, maka PTS yang mendapatkan anugerah akan merasa kinerja yang mereka lakukan telah dihargai. Tapi bagi yang belum, nanti akan menjadi motivasi. Untuk Best of the Best, nanti kami akan rangkum,” ucapnya.

Sebelumnya, perwakilan dari Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Wilayah VIII A Bali, Dadang Hermawan menyampaikan apresiasi atas acara penganugerahan penghargaan, dan juga apresiasi kepala LLDIKTI Wilayah VIII yang telah membimbing PTS dalam kurun waktu setahun belakangan ini.

“Kami harap dengan penghargaan ini lebih berkembang PTS di Bali. Meningkatkan diri dalam APK, hingga lebih banyak mahasiswa di PTS,” harap Dadang yang juga Rektor ITB Stikom Bali ini.

Sementara itu, Ketua Aptisi Wilayah VIII B NTB, H. Abdul Muhyi Abidin juga menyampaikan apresiasi atas acara ini. Dikatakan Pendidikan Bali dan NTB sangat semangat, dan berkembang.

“Kami sudah berkomunikasi dan bermitra. Di NTB sudah rapat hampir semua divisi hadir. Artinya, kami mempunyai program dan dilaksanakan,” pungkasnya.

You may also like...