Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) menggelar Wisuda Program Sarjana (S-1) dan Pascasarjana (S-2) Tahun Akademik 2022/2023. Wisuda UTS dilaksanakan pada Kamis, 2 Maret 2023 di Gor Ruang Publik Kreatif Universitas Teknologi Sumbawa.
Universitas Teknologi Sumbawa meluluskan 376 mahasiswa,yang terdiri dari Program Studi Akutansi (S1) 30 mahasiswa, Program Studi Ekonomi Pembangunan (S1) 26 mahasiswa, Program Studi Ilmu Hukum (S1) 35 mahasiswa, Program Studi Ilmu Komunikasi (S1) 14 mahasiswa, Program Studi Manajemen Inovasi (S2) 127 mahasiswa, Program Studi Manajemen (S1) 32 mahasiswa, Program Studi Psikologi (S1) 40 mahasiswa, Program Studi Teknik Elektro (S1) 2 Mahasiswa, Program Studi Teknik Industri (S1) 9 Mahasiswa, Program Studi Teknik Mesin (S1) 6 Mahasiswa, Program Studi Teknik Metalurgi (S1) 4 mahasiswa, Program Studi Teknik Sipil (S1) 16 mahasiswa, Program Studi Teknologi Hasil Pertanian (S1) 15 mahasiswa, Program Studi Ilmu Sejarah (S1) 2 mahasiswa, Program Studi Sastra Indonesia (S1) 14 mahasiswa, Program Studi Seni Musik (S1) 4 mahasiswa.
Kepala LLDikti Wilayah VIII Dr I Gusti Lanang Bagus Eratodi S.T,.M.T mengatakan bahwa Perguruan Tinggi mendukung kegiatan transformasi pendidikan, salah satunya kegiatan matching fund KedaiReka dan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Membangun sinergi dengan pihak Dunia Usaha Dunia Industri (DUDI), program strategis pemerintah terutama pemerintah Provinsi Bali. Banyak peluang terbuka lebar untuk kolaborasi pendidikan, magang, penelitian, maupun pengabdian kepada masyarakat. Bersama untuk majukan pariwisata di tingkat regional, program kelistrikan di Indonesia. Pariwisata dan ekonomi kreatif merupakan salah satu kunci masa depan Indonesia. Karenanya perguruan tinggi harus turut mengembangkannya melalui tridharma Perguruan Tinggi dalam semangat Kampus Merdeka. Perguruan Tinggi ikut mengembangkan Desa-Desa wisata yg tidak hanya menjadi destinasi wisata yang elok tapi juga sehat, bersih, berwawasan lingkungan, dan resilient terhadap bencana.